Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer

Peranan Kader Kesehatan dalam Kegiatan Posyandu Balita pada Masa Pandemi Covid-19

  • Dwi Dini Krisdayani UPN Veteran Jakarta
  • Nurul Fadhilah UPN Veteran Jakarta
  • Apriningsih Apriningsih
Keywords: Kader Kesehatan, Posyandu Balita, Pandemi COVID-19, Health Cadres, Toddler Posyandu, COVID-19 Pandemic

Abstract

Abstrak

Latar Belakang: Kader kesehatan memiliki peran yang sangat besar dalam pelaksanaan Posyandu karena kader dapat menjadi penggerak masyarakat dalam melaksanakan hidup sehat. Terutama pada masa pandemi COVID-19. Walaupun pelaksanaan posyandu terhambat, peran kader harus tetap berjalan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran kader kesehatan dalam pelaksanaan posyandu balita pada masa pandemi COVID-19.

Metode: Metode penelitian yang digunakan merupakan literature review dengan sumber data penelitian berasal dari jurnal yang diperoleh melalui melalui laman web Google Scholar dan Garuda dengan hasil yang diperoleh yaitu 10 jurnal. 

Hasil:  Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa peran kader kesehatan dalam pelaksanaan Posyandu pada masa pandemi COVID-19 masih terlaksana dengan baik. Kader tetap melakukan penimbangan balita, pemberian vitamin A dan imunisasi, pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan posyandu ke puskesmas, dan melakukan penyuluhan terkait balita serta COVID-19.

Kesimpulan: Kesimpulan dari penelitian ini adalah Peran kader kesehatan dalam kegiatan posyandu balita di masa pandemi Covid-19 tetap berjalan dengan baik dari melakukan penimbangan balita, pemberian vitamin A dan imunisasi, pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan posyandu ke puskesmas, dan melakukan penyuluhan terkait balita serta COVID-19

The Role Of Health Cadres In Toddler Posyandu Activities During The Covid-19 Pandemic

Abstract

Background: Health cadres have a very big role in the implementation of Posyandu because cadres can be a driving force for the community in carrying out a healthy life. Especially during the COVID-19 pandemic. Even though Posyandu implementation is hampered, the role of cadres must continue. The purpose of this study was to determine the role of health cadres in the implementation of Posyandu for toddlers during the COVID-19 pandemic.

Method: The research method used is a literature review with research data sources derived from journals obtained through the Google Scholar and Garuda web pages with the results obtained, namely 10 journals.

Results: The results of the study show that the role of health cadres in implementing Posyandu during the COVID-19 pandemic was still well implemented. Cadres continue to weigh toddlers, provide vitamin A and immunizations, record and report the results of posyandu activities to the puskesmas, and conduct outreach regarding toddlers and COVID-19.

Conclusion: The conclusion from this study is that the role of health cadres in toddler posyandu activities during the Covid-19 pandemic continues to run well from carrying out toddler weighing, giving vitamin A and immunization, recording and reporting the results of posyandu activities to the puskesmas, and conducting counseling related to toddlers and COVID-19

References

Sunarti & Utami S. Peran Kader Kesehatan dalam Pelayanan Posyandu UPTD Puskesmas Kecamatan Sananwetan Kota Blitar. J Keperawatan Malang. 2018;3(2).

Kementerian Kesehatan RI. PMK No. 8 Tahun 2019 Tentang Pemberdayaan Masyarakat Bidang Kesehatan. 2019;(February):1–9.

Kemenkes RI. Pedoman Umum Pelaksanaan Posyandu. 2011. 19, 32–34 p.

Kemenkes RI. Kurikulum dan Modul Pelatihan K ader Posyandu. 2012.

Kementerian Kesehatan RI. Ayo ke Posyandu Setiap Bulan. Kementerian Kesehatan RI. 2012.

Saputri NS, Anbarani MD, Toyamah N, Yumna A. Dampak Pandemi Covid-19 pada Layanan Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak (KIA): Studi Kasus di Lima Wilayah di Indonesia. SMERU Res Inst. 2020;(5):1–8.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Panduan Pelaksanaan Pemantauan Pertumbuhan di Posyandu untuk Kader dan Petugas Posyandu. 2020;

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Panduan Kesehatan Balita Pada Masa Pandemi Covid-19. Kementrian Kesehat RI. 2020;1–30.

Nugrahani F. Metode Penelitian Kualitatif dalam Penelitian Pendidikan Bahasa. Vol. 1. Surakarta; 2014. 305 p.

Lahmadi L, Multazam AM, Kurnaesih E. Evaluasi Kunjungan Balita Ke Posyandu Di Masa Pandemi COVID-19. J Muslim Community Heal. 2021;2(3):138–53.

Bustamam N, Wahyuningsih S. Bulan Penimbangan Balita dan Pemberian Vitamin A di Posyandu Limo Depok pada Pandemi Covid-19. J Pengabdi Kpd Masy. 2021;2(1):152–7.

Waqfin MSI, Fitriyah A, Muhibuddin A. Pendampingan Kegiatan Posyandu di Desa Bandarkedungmulyo dalam Meningkatkan Persentase Kesehatan Serta Memberikan Sarana Pencegahan Penularan Covid-19. Pendidik J Pengabdi Masy. 2021;2(2).

Rosidin U, Eriyani T, Yamin A, Noor RM. Upaya Peningkatan Pelayanan Posyandu Citra saat Pandemi Covid 19 RW 12 Desa Jayaraga Garut. J Kreat Pengabdi Kpd Masy. 2021;4:977–85.

Nurjanah Si, Damayanti FN. Implementasi Posyandu “Balita Sehat” di Masa Pandemi Covid-19 Implementation. J Pengabdi Masy Kebidanan. 2021;3(2):33–8.

Amrina AF, Ramadhan BF, Amar NK, Fauzi IA. Pelaksanaan Kegiatan Posyandu pada Masa Pandemi Covid-19 sebagai Upaya Pemenuhan Hak Balita dan Ibu Hamil Sesuai dengan Rekomendasi Kementrian Kesehatan Republik Indonesia di Desa Bongkok Kecamatan Kramat Kabupaten Tegal. 2020;

Prasetyorini H, Kustriyani M. Upaya Peningkatan Kesiapan Kader Posyandu Kemala XVIII/Pd Jateng/05 di Masa Pandemi Covid - 19. J Peduli Masy. 2021;3(September):225–32.

Jayadi YI, Ansyar DI, Alam S, Sayyidinna DA. Evaluasi Program Pemberian Makanan Tambahan Anak Balita Pada Masa Pandemi Covid 19 di Puskesmas Kabupaten Gowa. Al Gizzai Public Heal Nutr J. 2021;1(2):89–102.

Has DFS, Ariestiningsih ES, Mukkarromah I. Pemberdayaan Kader Posyandu dalam Program Pencegahan Stunting Pada Balita di Masa. J Pengabdi Kpd Masy. 2021;

Widaryanti R, Maydianasari L, Maranressy M, Studi P, Program K, Fakultas S, et al. Cegah Stunting Pada Masa Pandemi Covid-19 dengan Pembentukan Srikandi PMBA. J Pengabdi Kpd Masy. 2021;5(4):979–85.

Akbar MA, Kandarina BI, Gunawan IMA. Studi ketidakaktifan kader posyandu di Wilayah Kerja Puskesmas Paramasan, banjar, Kalimantan Selayan. J Gizi dan Diet Indones. 2015;3(1):60–7.

Kemenkes RI. Panduan Orientasi Kader Posyandu. Direktorat Promosi Kesehat dan Pemberdaya Masy Kementrerian Kesehat RI. 2019;53(9):19.

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. Panduan Manajemen Terintegrasi Suplementasi Vitamin a. 2016;69.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Petunjuk Teknis Pelayanan Imunisasi Pada Masa Pandemi Covid-19. Covid-19 Kemenkes. 2020;47.

Kemenkes RI. Buku pedoman RT RW pencegahan COVID. J Chem Inf Model. 2020;53(9):1689–99.

Published
2023-06-04